USAHA MULYO GEMBLONG KHAS DESA KRANDAN, KECAMATAN TRANGKIL
UMKM Gemblong Khas di Desa Krandan, Kecamatan Trangkil

Selasa, 12 Jul 2022 | 14:04:10 WIB - Oleh Kecamatan Trangkil


Desa Krandan merupakan salah satu desa yg terletak di kecamatan Trangkil, kabupaten Pati. desa Krandan memiliki 6 RT dan 2 RW. desa ini memiliki potensi pada bidang pertanian yaitu padi. Terdapat beberapa UMKM (Usaha Mikro, Kecil, Menengah) di desa Krandan salah satunya yaitu Usaha Mulyo yang membuat makanan-makanan tradisional.

UMKM Usaha Mulyo ini milik Hj.Sukarti yang terletak di Desa Krandan RT 01 RW 01 Kecamatan Trangkil Kabupaten Pati. Makanan Tradisional yang dibuat oleh usaha ini yaitu gemblong, wingko, jenang, wajik dan bolu. Produk unggulan UMKM ini adalah gemblong atau warga biasa menyebutnya jadah. Dalam pembuatan gemblong, bahan baku mudah didapat, seperti ketan, kelapa parut, santan, minyak goreng, garam.Cara mengolah gemblong sendiri itu cukup mudah yaitu :

1. Campurkan tepung ketan putih dengan kelapa parut kasar, kemudian diaduk secara perlahan lalu tuangkan sedikit demi sedikit santan dan uleni hingga rata.

2. Setelah adonan rata, ambil sedikit adonan hingga manjadi bentuk oval.

3. Panaskan minyak goreng dan goreng adonan hingga matang, kemudian angkat dan dinginkan.

4. Kemudian gemblong khas Krandan Pati siap disajikan.

Penjualan produk UMKM ini masih sebatas permintaan konsumen (pemesanan) karena biasanya makanan tradisional hanya pada acara ritual seperti khitanan maupun pernikahan.

UMKM ini dalam pembuatan produknya masih bersifat tradisional, packing kemasan juga masih manual, tenaga kerja sedikit, serta pembukuan yang belum terorganisir dengan baik. Namun UMKM ini pernah menjuarai Lomba Kue Tradisional Kabupaten Pati yang diselenggarakan oleh pemerintah Kabupaten Pati dengan mendapat Juara 1.